Call Center

082123457297

harga sewa bus pariwisata

Harga Sewa Bus Pariwisata Terkini

Harga Sewa Bus Pariwisata – Perjalanan wisata adalah salah satu cara terbaik untuk menghabiskan waktu luang bersama keluarga, teman, atau rekan kerja. Kenyamanan dan keselamatan selama perjalanan menjadi faktor penting yang harus dipertimbangkan. Salah satu agen perjalanan terpercaya untuk sewa bus pariwisata ialah Akbar Trans. Yang mana pada artikel ini akan membahas secara lengkap mengenai harga sewa bus pariwisata dari Akbar Trans, serta keuntungan yang bisa anda dapatkan ketika memilih layanan kami.

A. Mengapa Memilih Akbar Trans?

harga sewa bus pariwisata

1. Kenyamanan dan Keamanan Terjamin

Akbar Trans selalu mengutamakan kenyamanan dan keamanan penumpangnya. Kami menyediakan bus dengan fasilitas lengkap seperti AC, kursi yang empuk dan bisa direbahkan, hiburan di dalam bus, serta toilet yang bersih. Selain itu, bus kami dilengkapi dengan perangkat keselamatan modern seperti sabuk pengaman, alat pemadam kebakaran, dan palu pemecah kaca darurat.

2. Pengemudi Profesional

Setiap pengemudi yang bekerja di Akbar Trans telah melalui serangkaian pelatihan intensif dan memiliki pengalaman bertahun-tahun dalam mengemudikan bus pariwisata. Pengemudi kami tidak hanya mahir dalam mengemudi, tetapi juga ramah dan siap membantu anda selama perjalanan.

3. Harga Yang Terjangkau

Akbar Trans menawarkan pilihan harga yang beragam tergantung dari durasi penyewaan bus serta seberapa jauh perjalanan yang anda hendak tuju. Namun tenang saja semuanya sudah termasuk harga hemat dengan fasilitas yang nyaman dan armada kendaraan yang berkualitas

Baca juga: Sewa Mobil Elf di Jakarta Yang Murah

B. Rincian Harga Sewa Bus Pariwisata

harga sewa bus pariwisata

Harga sewa bus pariwisata pada umumnya bervariasi tergantung pada beberapa faktor, seperti jenis bus, durasi penyewaan, dan jarak tempuh. Berikut adalah rincian harga sewa bus pariwisata secara general:

  1. Bus Kecil (17-25 Kursi)
  • Harga Sewa Harian:
    • Dalam kota: Rp 2.500.000 – Rp 3.500.000
    • Luar kota: Rp 3.500.000 – Rp 4.500.000
  1. Bus Sedang (30-35 Kursi)
  • Harga Sewa Harian:
    • Dalam kota: Rp 3.000.000 – Rp 4.000.000
    • Luar kota: Rp 4.000.000 – Rp 5.500.000
  1. Bus Besar (40-59 Kursi)
  • Harga Sewa Harian:
    • Dalam kota: Rp 4.500.000 – Rp 6.000.000
    • Luar kota: Rp 5.500.000 – Rp 7.500.000
  1. Bus Premium (40-59 Kursi dengan fasilitas mewah)
  • Harga Sewa Harian:
    • Dalam kota: Rp 6.000.000 – Rp 8.000.000
    • Luar kota: Rp 7.500.000 – Rp 10.000.000

C. Faktor yang Mempengaruhi Harga Sewa

1. Durasi Penyewaan

Tentunya semakin lama anda menyewa bus maka harganya akan semakin naik. Oleh sebab itu perlu diperhatikan kembali agar pengeluaran sesuai dengan budget yang anda miliki.

2. Jarak Tempuh

Tidak hanya durasi yang dapat mempengaruhi harga sewa, jarak lokasi tujuan perjalanan anda juga dapat menjadi faktor yang menentukannya. Semakin jauh jarak yang ditempuh, semakin tinggi biaya sewanya. Oleh karena itu, penting untuk merencanakan rute perjalanan dengan baik untuk mendapatkan harga yang optimal.

3. Musim Liburan

Harga sewa bus biasanya lebih tinggi saat musim liburan atau periode puncak, seperti libur sekolah, hari raya, dan akhir pekan panjang. Oleh sebab itu apabila anda ingin mendapatkan harga yang lebih hemat, alangkah baiknya untuk memesan tiket sedari jauh hari ya, terutama sebelum dimulainya musim berlibur.

4. Jenis dan Fasilitas Bus

Fasilitas serta jenis dari busnya juga bisa berpengaruh terhadap harga sewa lho. Yang mana semakin eksklusif mobilnya dengan ragam fasilitas yang jauh lebi ok. Maka harga sewanyapun akan semakin mahal.

Baca juga: Sewa Bus 25 Seat Terbaik 2024

D. Proses Pemesanan Sewa Bus Pariwisata di Akbar Trans

Langkah-Langkah Pemesanan

  1. Konsultasi Kebutuhan: Hubungi layanan pelanggan Akbar Trans untuk mendiskusikan kebutuhan Anda, seperti jumlah penumpang, tanggal perjalanan, dan tujuan.
  2. Pemberian Harga: Setelah dilakukan konsultasi yang anda lakukan sebelumnya, maka kami kan memberikan informasi mengenai biaya sewa sesuai kebutuhan anda sebelumnya.
  3. Reservasi: Jika anda setuju dengan penawaran harga, lakukan reservasi dengan mengisi formulir pemesanan dan membayar uang muka.
  4. Konfirmasi: Setelah pembayaran uang muka, kami akan mengirimkan konfirmasi pemesanan dan detail bus yang akan digunakan.
  5. Pembayaran Sisa: Selesaikan pembayaran sisa biaya sewa sebelum tanggal keberangkatan.

Pembatalan dan Perubahan Jadwal

Akbar Trans memberikan fleksibilitas bagi pelanggan yang ingin membatalkan atau mengubah jadwal penyewaan. Namun, kami memberlakukan kebijakan pembatalan dan perubahan jadwal dengan ketentuan tertentu yang harus dipenuhi. Informasi lebih lanjut dapat anda peroleh dengan menghubungi layanan pelanggan kami.

E. Keuntungan Menyewa Bus Pariwisata di Akbar Trans

1. Hemat Biaya

Dibanding menggunakan kendaraan pribadi yang terkadang jadi tidak hemat, ada baiknya anda mencoba sewa bus pariwisata dari Akbar Trans. Dengan begitu anda bisa menghemat biaya bahan bakar, tol, dan parkir.

2. Mengurangi Stres Berkendara

Dengan menyewa bus, anda tidak perlu repot mengemudi dan bisa lebih fokus menikmati perjalanan.

3. Meningkatkan Kebersamaan

Perjalanan dengan bus pariwisata memungkinkan seluruh rombongan berada dalam satu kendaraan, sehingga bisa lebih mudah berinteraksi dan menikmati kebersamaan selama perjalanan.

Baca juga: Sewa Elf Kapasitas 19 Seat Berfasilitas Lengkap

Akbar Trans adalah solusi terbaik untuk kebutuhan sewa bus pariwisata anda. Dengan berbagai pilihan bus, harga yang kompetitif, serta pelayanan yang prima, kami siap menemani perjalanan wisata anda dengan aman dan nyaman. Untuk itu anda dapat langsung menghubugi kami melalui kontak yang tertera pada website ini guna mengetahui informasi selanjutnya. Mari nikmati perjalanan yang menyenangkan bersama Akbar Trans!

F. Hal-Hal yang Harus Dicek di Bus Sebelum Melakukan Perjalanan Jauh

Sebelum melakukan perjalanan jauh, sangat penting untuk memastikan bahwa bus dalam kondisi prima dan siap untuk digunakan. Berikut beberapa hal yang harus diperiksa sebelum keberangkatan:

1. Kondisi Mesin dan Sistem Kelistrikan

Pastikan untuk mengecek terlebih dahulu bagaimana kondisi remnya, lampu sein hingga lampu depannya masih dalam kondisi yang baik atau malah sebaliknya. Tujuannya sebagai penunjang keamanan dalam perjalanan apalagi saat kondisi malam hari dan cuaca sedang buruk.

2. Sistem Rem dan Ban

Periksa sistem rem bus untuk memastikan tidak ada kebocoran atau masalah lain yang dapat mengganggu fungsi pengereman. Selain itu, pastikan tekanan udara pada ban sesuai dengan standar dan tidak ada tanda-tanda kerusakan atau keausan yang berlebihan.

3. Kondisi Interior

Pastikan semua kursi dalam kondisi baik dan dapat direbahkan dengan lancar. Periksakan kembali bagaimana kondisi sabuk pengamannya apakah berfungsi secara normal, sebab itu juga jadi salah satu faktor yang penting bagi anda perhatikan. Kemudian jangan lupa cek kebersihannya karena ini akan menjadi penunjang kenyamanan dalam berkendara.

4. Sistem AC dan Ventilasi

AC menjadi salah satu unsur penting dalam berkendara, karena sirkulasi udara yang baik akan membuat perjalanan terasa menyenangkan. Itu juga dapat membantu anda dalam mengatasi rasa gerah akibat cuaca serta rasa mual akibat mabuk kendaraan.

5. Peralatan Keselamatan

Pastikan bus dilengkapi dengan peralatan keselamatan seperti alat pemadam kebakaran, palu pemecah kaca darurat, dan kotak P3K. Semua peralatan ini harus mudah diakses dan dalam kondisi baik untuk digunakan jika terjadi keadaan darurat.

6. Dokumen dan Izin

Periksa semua dokumen dan izin yang diperlukan untuk perjalanan, termasuk surat-surat kendaraan, izin trayek, dan asuransi. Dokumen yang lengkap dan valid akan membantu menghindari masalah hukum selama perjalanan.

7. Kondisi Bahan Bakar

Pastikan tangki bahan bakar penuh atau cukup untuk menempuh jarak yang direncanakan. Apabila anda melakukan perjalanan yang jauh, jangan lupa untuk membuat perencanaan mengenai titik pemberhentian mana saja untuk mengisi ulang bahan bakar, agar lebih aman.

Dengan melakukan pemeriksaan ini sebelum keberangkatan, anda dapat memastikan bahwa perjalanan jauh anda akan berjalan lancar, aman, dan nyaman. Akbar Trans selalu melakukan pengecekan menyeluruh sebelum setiap perjalanan untuk memberikan layanan terbaik bagi pelanggan.

Tentang Kami

Akbar Trans adalah pusat rental elf long dan bus medium di wilayah jakarta dan sekitarnya. Armada terawat, bersih dan mengutamakan keselamatan.

Kontak

Kirim Pesan

Scroll to Top
Call Now Button